OLAHRAGA

Daftar Pemenang Badminton Eksekutif V PBSI Sumsel 2022

SIBERNAS.com, Palembang-

Kejuaraan Bulutangkis Eksekutif V PBSI Sumsel 2022 yang mempertandingkan empat nomor di GOR Bulutangkis Pakri, Minggu (2/10/2022) melahirkan juara baru. Empat nomor tersebut adalah ganda veteran, ganda putra dewasa, ganda putri dewasa, dan ganda eksekutif.

Nomor ganda veteran, juara I diraih Andi Wijaya/Rangga Darma (Kelapa Mas Lubuklinggau, juara II Heriyanto/Kgs M Anwar Saddad (Supergym Lubuklinggau), dan juara III bersama diraih Gunalan/Pieter (Dargo Utama dan Handy Gunawan/Yani Ahmad. Di final Andi Wijaya/Rangga Darma (Tamasya) mengalahkan Heriyanto/Kgs M Anwar Saddad 21-17, 21-19.

Di nomor ganda putri dewasa, Kesya Aurelia Nabila/Melvira Oklamona (Bank SumselBabel berhasil menang mudah atas Irene Wijaya/Kharisma Budiwati (Union Palembang) saat  pertandingan berjalan gim pertama. Kharisma Budiwati mengalami cedera kaki saat kedudukan 11-4. Juara III bersama diraih Else Sanjaya/Febriana (SPBU Cambai) dan Orin Wulandari/Tania Agnes Stasya (Supergym Lubuklinggau).

Sementara di nomor ganda dewasa putra, Abdi Ade Saputra/M Rizky Syahendra (Supergym Lubuklinggau) berhasil menjadi juara setelah di final mengalahkan Alvindo Saputra/Gregorius Frederico (SPBU Cambai). Juara III bersama diraih tim PT Semen Baturaja atas nama Willy Anggara/Indra Pernanda dan M Adrie Al Afuw/Satria Darma.

Sedangkan juara ganda eksekutif diraih pasangan Stanley/Safran (Sriwijaya EBC) yang berhasil menjadi juara setelah di final mengalahkan Beni Rizal/Nur Munajad (Pemkot Prabumulih dengan skor (21-18, 19-21, 21-19).

Walikota Prabumulih Ridho Yahya yang turun di nomor ganda eksekutif mengapresiasi turnamen badminton eksekutif V PBSI Sumsel.

“Melalui olahraga ini kita bisa melepaskan beban kerja dengan berteriak. Kalau kita teriak bukan di ajang olahraga, kata orang gila,” kata Ridho Yahya.

Editor: Ferly M

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *