OLAHRAGA
Trending

SFC Buta Kekuatan Perserang Serang

SIBERNAS.com, PALEMBANG-Sriwijaya FC (SFC) akan memulai Liga 2 Indonesia 2019 dengan menjamu Perserang Serang di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring, Senin (24/6/2019) pukul 15.30 WIB.

Itu diketahui berdasarkan hasil manager meeting Liga 2 di Jakarta, Senin (27/5/2019). Meski begitu, SFC justru belum mengenal kekuatan tim lawan.

“Saya belum pernah melihat tim Perserang bermain. Selama dua musim di Liga 2, saya belum pernah bertemu Perserang,” kata Pelatih SFC Kas Hartadi saat ditemui di Wisma Atlet Jakabaring.

Menurut Kas, dua musim membesut Kalteng Putra, dia belum pernah bertemu Perserang. Pasalnya, tim yang dia latih selalu bermain di grup wilayah timur, sementara Perserang di wilayah barat.

“Tapi saya mulai cari informasi terkait permainan Perserang, dari teman-teman saya di Cilegon, karena secara geografis mereka berdekatan. Saya juga belum tahu siapa saja pemain yang memperkuat Perserang, tegas arsitek asal Solo itu.

Sementara Manajer SFC Hendri Zainuddin mengatakan, dari hasil manager meeting, kick-off Liga 2 2019 telah diputuskan 22 Juni 2019. Selain itu, jumlah peserta Liga 2 hanya 23 tim dibagi dalam dua wilayah. Sriwijaya FC yang tergabung di wilayah Barat bersama 10 tim lainnya. Sementara di wilayah Timur terdapat 12 tim.

Melakoni laga perdana di Jakabaring,
memberikan keuntungan tersendiri bagi SFC. Dukungan penuh suporter di kandang pastinya memberi motivasi berlipat untuk pemain di lapangan agar dapat meraih tiga poin.

“Tapi pertandingan pertama di kompetisi selalu tidak mudah. Kalau laga perdana bisa kita maksimalkan, mudah-mudahan laga selanjutnya bisa lancar,” tuturnya.

Reporter/Editor : Zahid Blandino

Jadwal Sriwijaya FC di Liga 2 2019
24 Juni        Perserang Serang (H)
28 Juni        Cilegon United (A)
03 Juli          – (H)
08 Juli         Persibat Batang (H)
13 Juli         PSGC Ciamis (A)
18 Juli         PSCS Cilacap (A)
23 Juli         PSPS Pekanbaru (H)
28 Juli         Persiraja (A)
02 Agustus Aceh United (H)
07 Agustus Persita Tangerang (A)
14 Agustus PSMS Medan (H)
25 Agustus      Perserang Serang (A)
30 Agustus      Cilegon United (H)
04 September  – (A)
09 September  Persibat Batang (A)
15 September  PSGC Ciamis (H)
20 September  PSCS Cilacap (H)
24 September  PSPS Riau (A)
29 September  Persiraja (H)
03 Oktober       Aceh United (A)
07 Oktober       Persita Tangerang (H)
12 Oktober       PSMS Medan (A)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.