SUMSEL

Ini Kata Herman Deru, Menanggapi Aksi Demo Guru,

Deru menanggapi bahwa dirinya akan melihat dan mempelajari terlebih dahulu persoalan para tenaga guru honorer,

SIBERNAS, PALEMBANG – Ratusan Guru   se Sumatera Selatan l yang tergabung dalam Forum Honorer Kategori 2 (FHK2I) melakukan aksi  mendatangi gedung DPRD Sumsel guna menuntut kejelasan akan nasib mereka.

Mereka amelakukan aksi saat menghadiri  Musda Gapeksindo di Hotel Swarna Dwipa Palembang, Kamis (4/10) yang dihadiri Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) H. Herman Deru,

Herman Deru menanggapi bahwa dirinya akan melihat dan mempelajari terlebih dahulu persoalan para tenaga guru honorer, karena kategori tersebut banyak sekali dan secepatnya dirinya akan mencari solusinya.

“ Saya segera carikan solusinya, namun untuk saat ini saya akan lihat dulu persoalannya, kadang-kadang kategori itu yang menyebabkan porsinya belum terakomodir, karena kategori ini banyak sekali, ada K1,K2,honor daerah dan honor komite, ini yang akan dibedah dulu untuk mencarikan solusinya, ujar Deru menjelaskan.

Lihat Juga :  Kabut Asap Mulai Ganggu Aktivitas Penerbangan di Bandara SMB II, Pernah Ada yang Dibatalkan

BACA JUGA : Tasyakuran HD-MY di Griya Agung

 

Untuk diketahui sebelumnya , kedatangan ratusan tenaga pengajar honorer se Sumsel tersebut guna mengadukan nasib mereka kepada para wakil rakyat di DPRD. Langkah ini terpaksa mereka ambil sebagai tindak lanjut atas ketiadaan kejelasan atas pengabdian yang telah mereka berikan.

  ” Kami ini sudah mengabdi lebih dari 10 tahun bahkan ada yang sudah 15 tahun, akan tetapi belum ada kejelasan. kami hanya ingin meminta kepada pemerintah untuk sedikit peduli kepada kami,” tutur Sri salah satu guru honorer di lingkungan Pemkab Ogan Ilir ini.

Reporter: Bangun Lubis

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

Contact Us